
KUNDUR, KABARTERKINI.co.id – Ibu rumah tangga atau IRT di Pulau Kundur, Kabupaten Karimun mengeluh, harga sembako, khususnya minyak goreng kemasan melambung tinggi. Jadi mereka berharap Disperindag Karimun segera melakukan operasi pasar, sehingga harganya bisa turun.
“Saat ini harga minyak goreng kemasan merek apapun satu liter Rp27 ribu, kemarin masih Rp16 ribu. Sedangkan kemasan dua liter Rp48 ribu, kemarin masih Rp27 ribu,” bisik salah seorang IRT pada KABARTERKINI.co.id, Senin 22 November 2021
Jelas, sambungnya, uang belanja rumah tangga sebesar Rp50 ribu tidak akan mencukupi, jika menggunakan minyak makan kemasan. Jadi ia meminta pemerintah daerah memikirkan nasib masyarakat kecil.
“Pemerintah daerah harus turun tangan dengan masalah harga minyak goreng kemasan ini. Jangan sampai harganya naik terlalu tinggi. Kasihan kami orang kecil ini,” katanya sambil berlalu.
Kepala Disperindag Karimun Yosli ditempat terpisah mengatakan, kenaikan harga minyak goreng kemasan, sangat dirasakan masyarakat. Permasalahan ini, bukan skala kecamatan atau kabupaten, melainkan nasional.
“Secara nasional, minyak goreng kemasan sederhana dibandrol Rp16.200 perliter. Minyak goreng kemasan premium Rp17.800 perliter,” kata Yosli tampak didampingi Kabid Perdagangan Disperindag Karimun Fadlah.
Jenderal Perdagangan Dalam Negeri Kemendag RI Oke Norman dikutip dari beberapa media massa, sambung Yosli, mengatakan kenaikan harga minyak goreng merupakan skala global. Sementara di dalam negeri kenaikan dipicu turunnya panen sawit pada semester kedua.
Sehingga suplay CPO menjadi terbatas. Otomatis mengganggu rantai distribusi industri minyak goreng. Lalu adanya kenaikan permintaan CPO untuk memenuhi industri biodisel, seiring dengan penerapan kebijakan B30.
“Terlepas berbagai permasalahan minyak goreng secara nasional atau global, kami akan menindaklanjuti keluhan masyarakat. Dalam waktu dekat kami akan operasi pasar di Pulau Kundur,” katanya, sambil menambahkan, Disperindag akan bermitra dengan sejumlah pihak membuat bazar sembako, termasuk minyak goreng murah. (*iwan)