Kapolres Kepulauan Anambas Beri Penghargaan Lima Personel Berprestasi 

0
339
KAPOLRES Kepulauan Anambas AKBP Syafrudin Semidang Sakti saat memberikan penghargaan

ANAMBAS, KABARTERKINI.co.id – Kapolres Kepulauan Anambas AKBP Syafrudin Semidang Sakti memberi penghargaan lima personel berprestasi. Penyerahan penghargaan berlangsung di halaman upacara markas Kepolisian kabupaten kepulauan perbatasan itu.

“Dalam upacara hari ini, sedikit berbeda dari sebelumnya. Karena diawali dengan pemberian penghargaan kepada anggota Bhabinkamtibmas, Satresnarkoba dan Sidokkes berprestasi,” kata Syafrudin melalui keterangan tertulis, Senin 28 Maret 2022.

Tidak lupa, perwira Kepolisian melati dua emas itu mengimbau pada jajarannya agar tetap menjaga kekompakan serta bekerja profesional. Yang paling terpenting, menjadi anggota Kepolisian yang mengayomi serta melindungi masyarakat.

LIMA personel mendapat penghargaan

 “Semua anggota memiliki peluang yang sama dalam berprestasi. Saya berharap terus saling bekerjasama dalam bertugas, serta melakukan pembinaan pada masyarakat,” pesan Syafrudin.

Sementara lima personel Polres Kepulauan Anambas mendapat penghargaan karena prestasinya, yakni Aipda Ronal S.M Sitorus, Briptu Ego Hendrik, Briptu Zaefhi Rexcy Prahyunda, Bripda Andri Simanungkalit dan Bripda Muhammad Fajar. (*sarnilam)

#PolisiIndonesia

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini