
NATUNA, KABARTERKINI.co.id – Gubernur Kepulauan Riau (Kepri) Ansar Ahmad bersama sejumlah jajarannya, ngopi siang di Kedai Kopi Ayong, Jalan Soekarno Hatta, Ranai, Jumat 22 Oktober 2021. Saat ngopi siang, orang nomor satu di Kepri itu, mengajak rekan-rekan media serta masyarakat sedang ngopi, agar mau bergabung.
Dengan suguhan berbagai macam makanan ringan, politisi Partai Golkar itu, bercerita rencana pembangunan Kepri kedepan, khususnya Natuna. Menurut Ansar, dalam membangun daerah, paling utama mempersiapkan DED (Detail Engineering Design)-nya.
“DED sangat penting, kita harus persiapkan sebanyak-banyaknya. Ketika punya anggaran, baik dana daerah atau pusat, kita tinggal membangunnya,” ungkap Ansar.
Namun ia belum bisa menjelaskan rencana pembangunan Natuna secara gamblang, karena masih perlu pembahasan-pembahasan lebih lanjut. Jika sudah terencana matang, akan disampaikan ke publik.
“Ada 15 DED, saya persiapkan. DED ini berkeadilan. Seluruh kabupaten dan kota se-Kepri. Karena siang ini, agenda ngopi, tidak perlu di publikasi rencana-rencana pembangunan itu,” saran Ansar.
Ketika salah seorang rekan ingin wawancara tentang kunjungan kerja Ansar ke Natuna, mantan anggota DPR RI itu, meminta waktu besok pagi. Agar wawancara semakin lengkap, karena agenda kunjungan kerja telah selesai.
“Sekarang kita ngopi-ngopi saja. Besok baru kita wawancara. Lokasi, nanti kita siapkan. Sebab saya belum berani tentukan lokasi. Takut berubah lokasinya,” katanya penuh keakraban. (*andi surya)