Program Pemutihan Pajak Kenderaan, Samsat Natuna Optimis Capai Target Rp3,6 Miliar 

0
829
FOTO istimewa

NATUNA, KABARTERKINI.co.id – Kepala UPTD Samsat Natuna Alpiuzzamari optimis mencapai target Rp3,6 miliar perolehan Pajak Kendaraan Bermotor atau PKB pada 2023. Mengingat November 2023, sudah hampir terealisasi.

“Apalagi, kita masih punya sisa waktu satu bulan lebih, jelas akan tercapai targetnya,” kata Alpi -biasa disapa- pada sejumlah awak media di kantornya, Jalan Adam Malik, Bandarsyah, Ranai, Jumat 10 November 2023.

Masyarakat Natuna, sambungnya, sangat antusias membayar, sejak dilaksanakan program Pemutihan Pajak Kenderaan Bermotor. Hal ini sejalan dengan kerjasama Samsat dengan Pemerintah Kabupaten Natuna melalui BPKAD.

“Sejak terjalin kerjasama ini, banyak rekan-rekan pegawai membayar pajak kenderaannya,” kata Alpi sambil menambahkan, pihaknya juga gencar turun ke lapangan melakukan sosialisasi atau jemput bola ke rumah masyarakat pemilik kenderaan.

“Kami berani target 100 persen Pajak Kenderan akan tercapai, namun tidak pada Bea Balek Nama Kendaraan Bermotor. Dari target sebesar Rp2,2 miliar, baru tercapai 50 persen pada November ini,” katanya mengakhiri. (*iwan)

Update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari KABARTERKINI.co.id. Ayo bergabung di Facebook dan Instagram KABARTERKINI.co.id, atau klik link https://www.kabarterkini.co.id

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini