Rasa Cinta Tanah Air, Danlanal Ranai Gelar Binwiltasla

0
320

NATUNA, KABARTERKINI.co.id – Danlanal Ranai Kolonel Laut (P) Dofir, membuka pelatihan Pembinaan Wilayah Perbatasan Laut (BINWILTASLA) 2021. Acara berlangsung di Gedung Serbaguna Markas Lanal Ranai, Jalan Yos Sudarso, Senin 6 September 2021.

“Saya minta calon peserta Binwiltasla dapat mengikuti serius kegiatan ini selama dua hari,” sambutan Dofir. “Dengan tujuan menambah wawasan serta pemahaman cinta Tanah Air.”

Kepala Bidang Bina Kebangsaan Bakesbangpol Natuna Toni Yulifandri, sebagai narasumber acara memaparkan, Baksebangpol sangat memiliki peran penting terhadap bangsa. Sehingga dalam kegiatan kebangsaan selalu hadir.

“Sejarah bangsa kita dimulai dari masa kerajaan sampai masa pemerintahan Bung Karno,” kata Toni. “Sebagai anak bangsa, kita dituntut memiliki wawasan kebangsaan, sehingga mengenalnya lebih mendalam.”

Indonesia kini dikenal dengan poros Maritim dunia. Karena, menurut Toni, terletak di dua benua, yaitu benua Asia dan Australia. Serta dikelilingi dua samudra.

“Dengan letaknya strategis, tidak dipungkiri Indonesia sangat dilirik negara luar,” ujar Toni. “Selain strategis, Indonesia kaya sumber daya alam, seperti migas, perikanan dan lainnya.”

Sementara dalam pelatihan, diikuti sekitar 50 peserta. Di hari pertama, pembekalan serta pemahaman dalam ruangan. Hari kedua, melaksanakan kegiatan diluar ruangan. Sedangkan para peserta diambil dari setiap OKP se-Natuna. (*zani)

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini