Lantik 41 Kepala Sekolah se-Kepri, Ini Pesan Gubernur Ansar

0
61
SUASANA pelantikan

TANJUNGPINANG, KABARTERKINI.co.id – Gubernur Kepri Ansar Ahmad melantik 41 Kepala Sekolah Negeri se-Provinsi Kepri. Pelantikan berlangsung di Aula Wan Seri Beni, Kantor Gubernur Kepri di Tanjungpinang.

​“Saya mengucapkan selamat kepada Kepala Sekolah yang dilantik. Saya berpesan agar kerja lebih serius dan dapat memberikan perhatian sungguh-sungguh di sekolahnya,” kata Ansar dikutip dari keterangan tertulis, Rabu 14 Januari 2025.

​Pemimpin sekolah, sambung politisi Partai Golkar ini, wajib mendukung penuh program Astacita Presiden RI Prabowo Subianto demi menuju cita-cita besar Indonesia Emas. Karena Astacita ini, merupakan program jangka panjang yang harus di dukung seluruh elemen masyarakat, salah satunya generasi muda.

​“Guru memegang peranan penting menjamin masa depan anak-anak kita. Guru adalah orang yang bertanggungjawab dalam mencerdaskan generasi muda Indonesia, khususnya Kepri,” kata Ansar.

​Kepala Dinas Pendidikan Kepri Andi Agung dalam sambutan memaparkan, pentingnya kekompakan internal dalam mengelola sekolah negeri. Sementara 41 Kepala Sekolah dilantik, berasal dari kabupaten dan kota se-Kepri. (*arsih)

‎Update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari KABARTERKINI.co.id. Ayo bergabung di Facebook dan Instagram KABARTERKINI.co.id, atau klik link https://www.kabarterkini.co.id

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini