Pemkab Aceh Tamiang Rehab 150 RLTH

0
491

kabarterkini.co.id, ACEH TAMIANG – Sekretaris Daerah Aceh Tamiang Basyaruddin secara simbolis menyerahkan bantuan rehabilitasi Rumah Tidak Layak Huni (RLTH). Penyerahan terselengggara di Gedung SKB Aceh Tamiang, Rabu 13 November 2019.

Sementara dalam kegiatan, di taja Dinas Sosial Aceh Tamiang, melalui program Kementerian Sosial RI. Dengan agenda, membantu masyarakat kurang mampu, agar dapat meningkatkan kualitas tempat tinggal layak dan sehat.

“Saat ini kemiskinan merupakan masalah nasional yang harus jadi prioritas utama dalam pembangunan kesejahteraan sosial. Dengan program RLTH bakal sedikit membantu meningkatkan kualitas tempat tinggal layak bagi warga kurang mampu,” kata Basyaruddin.

Kepala Dinas Sosial Aceh Tamiang M. Alijon dalam laporan mengatakan, pada 2019 Aceh Tamiang mendapatkan bantuan RLTH sebanyak 150 unit, terdiri dari dua puluh kelompok tersebar di empat kecamatan se-Aceh Tamiang.

Dengan perincian, masing-masing rumah mendapatkan Rp15 juta, total bantuan Rp2,250 milyar. Lalu, Aceh Tamiang juga mendapat bantuan Sarana Lingkungan atau Sarling, yakni sarana air bersih yang bakal dibangun di Kampung Lambung Blang, Kecamatan Bendahara, dengan jumlah kucuran dana sebesar Rp50 juta. (*red)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini