Kapolsek Palmatak Gelar Giat Jumat Curhat di Desa Lidi

0
980
SUASANA pertemuan (foto istimewa)

NATUNA, KABARTERKINI.co.id – Kapolsek Palmatak Iptu Muhammad Jamil dan jajaran, kembali menggelar giat Jumat Curhat. Giat digelar di Desa Lidi, Kecamatan Siantan Tengah, Jumat pagi 20 Januari 2023.

“Dengan giat Jumat Curhat, kami berharap masyarakat bisa memberi saran dan masukan. Agar bisa menjadi acuan bagi kami dalam menjaga kamtibmas di Kecamatan Siantan Tengah, khususnya di Desa Lidi,” kata Iptu Jamil.

Selain mendapat saran dan masukan, dalam pertemuan ini, pihaknya ingin memberi edukasi tentang kamtibmas. Sehingga masyarakat mengetahui, apa kendala membuat suatu kawasan itu tidak kondusif.

“Jika masyarakat melihat atau mendengar tindak kejahatan pungli, narkoba atau lainnya, silahkan hubungi kami. Sesuai komando atas, kita tidak akan mentolerir tindak kejatahan itu terjadi di Kecamatan Siantan Tengah,” katanya.

Sebelum mengakhiri giat, Jamil membagikan nomor call center 110 dan nomor personel Polsek Palmatak. Tujuannya, bagi masyarakat mengetahui tindak kejahatan dan membutuhkan bantuan segera menghubungi nomor tersebut. (*andriano)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini