Rangkaian Operasi Zebra Seligi 2025, Kasatlantas Polres Natuna Gelar Giat Polisi Sahabat Anak

0
68
KASATLANTAS Polres Natuna Iptu Erwan Toni saat memberikan edukasi memakai helm pada salah seorang anak TK Angkasa

NATUNA, KABARTERKINI.co.id – Kepala Satuan Lalu Lintas (Kasatlantas) Polres Natuna Iptu Erwan Toni dan personel menggelar giat Polisi Sahabat Anak. Giat digelar dengan mengundang anak-anak TK Angkasa Lanud Raden Sadjad (RSA) Natuna itu, berlangsung di Markas Polres Natuna, Rabu 19 November 2025.

Kapolres Natuna AKBP Novyan Aries Efendie mengapresiasi atas inisiatif Satlantas menggelar Polisi Sahabat Anak. Karena giat ini, salah satu cara penting dalam memberi pembelajaran tentang keselamatan berlalu lintas sejak dini.

“Anak-anak adalah generasi penerus bangsa. Jadi mengedukasi atau memberi pembelajaran tentang keselamatan di jalan raya sejak dini, merupakan langkah strategis demi mewujudkan generasi penerus taat aturan,” kata Novyan melalui pesan tertulisnya.

Kasatlantas Polres Natuna Iptu Erwan Toni mengatakan, dalam memberikan edukasi kepada anak-anak TK, personelnya memperkenalkan berbagai jenis rambu lalu lintas, cara menyeberang jalan yang benar, serta pentingnya tertib berlalu lintas demi keselamatan di jalan raya.

“Jelas edukasi disampaikan dengan metode interaktif dan ramah anak. Sehingga mudah dipahami mereka,” kata Erwan sambil menambahkan, selain edukasi, personel juga memberikan motivasi kepada anak-anak TK Angkasa untuk selalu mengikuti nasehat guru serta orang tuanya.

“Kita sangat senang, anak-anak yang hadir dalam giat Polisi Ramah Anak, belajar keselamatan berlalu lintas dengan riang gembira,” kata Perwira Kepolisian balok dua emas itu, seusai acara, bersama personelnya membagikan 130 bingkisan kepada anak-anak yang hadir. (*red)

Update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari KABARTERKINI.co.id. Ayo bergabung di Facebook dan Instagram KABARTERKINI.co.id, atau klik link https://www.kabarterkini.co.id

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini