Diskusi Bersama Tenaga Ahli Utama KSP, Wabup Usul Natuna Jadi Kawasan Ekonomi Maritim

0
415
SAMBUTAN Wakil Bupati Natuna Rodhial Huda

NATUNA, KABARTERKINI.co.id – Wakil Bupati Natuna Rodhial Huda menggelar pertemuan dengan Tenaga Ahli Utama Kantor Staf Kepresidenan (KSP) RI di ruang rapat utama Kantor Bupati Natuna, Kamis 2 Januari 2023. Dalam pertemuan, ia mengusulkan agar kabupaten kepulauan perbatasan ini, menjadi Kawasan Ekonomi Maritim.

“Geografis Natuna 98 persen lautan, hanya 2 persen daratan. Namun Pemerintah Kabupaten Natuna tidak mempunyai kewenangan pada wilayah lautnya. Padahal kabupaten perbatasan ini mempunyai kekayaan perikanan dan migas. Jadi selayaknya ditetapkan sebagai Kawasan Ekonomi Maritim,” sambutan Rodhial dilansir dari Dinas Kominfo Natuna.

Tenaga Ahli Utama Kantor Staf Kepresidenan (KSP) RI Bidang Hukum dan HAM, Ade Irfan Pulungan mengatakan, persoalan Natuna selalu dibahas pemerintah pusat, termasuk KSP RI, dari pertahanan, keamanan hingga ekonomi.

“Apapun persoalannya bisa kita selesaikan dengan berkomunikasi, berkoordinasi dan berkolaborasi. Sehingga pembangunan dilaksanakan pemerintah pusat dan daerah, satu arah, terukur dan berjalan baik,” kata Ade sambil menambahkan, pihaknya akan menampung semua saran dan masukan untuk disampaikan kepada Presiden RI Joko Widodo. (*red)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here