Bupati Tanah Datar Buka Resmi Anugerah Luxury Furniture 2023

0
462
BUPATI Tanah Datar Eka Putra saat memotong pita, bertanda acara resmi di buka (foto istimewa)

TANAH DATAR, KABARTERKINI.co.id – Bupati Tanah Datar Eka Putra membuka resmi acara Anugerah Luxury Furniture 2023. Pembukaan berlangsung di Dobok, Kecamatan Lima Kaum, Kamis 2 Januari 2023.

“Saya mengapresiasi kepada pemilik Anugerah Luxury Furniture Muslim. Dengan adanya acara furniture ini, menandakan ekonomi di Tanah Datar semakin membaik pasca pandemi Covid-19,” kata Eka melalui keterangan tertulis.

“Tanpa peran pengusaha, pemerintah tidak bisa bekerja sendiri. Karena peran pengusaha sangat besar untuk menstabilkan ekonomi di Tanah Datar,” katanya lagi.

Dalam menjalankan usaha kedepan, menurut Eka, perlu mengutamakan kualitas dan siap bersaing dengan yang lain. Selain itu, manfaatkan potensi sekitar dengan merekrut para pegawainya.

“Semoga dengan bergeliat usaha furniture, ekonomi masyarakat Tanah Datar semakin meningkat. Sebab imbas dari kesuksesan usaha tetap dirasakan masyarakat langsung atau tidak langsung,” pungkasnya. (*haries)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini