
NATUNA, KABARTERKINI.co.id – Kapolsek Serasan Ipda Muhammad Fadli beserta jajarannya menggelar giat Vaksinasi Jangkau Pulau (Nasi Kapau). Giat Nasi Kapau diprogram Kapolda Kepulauan Riau (Kepri) Irjen Pol Aris Budiman itu, berlangsung di Gedung Pertemuan Desa Batu Berian, Kecamatan Serasan, Jumat 9 Juli 2021.
“Desa Batu Berian cukup jauh dan terpisah lautan dari Kecamatan Serasan. Jadi kita harus menggunakan pompong (kapal kecil) milik nelayan menyeberanginya,” kata Muhammad Fadli pada awak media.
Meskipun keberadaannya cukup jauh, pihaknya bersama Tim Satgas Covid-19 Kecamatan Serasan tetap melaksanakan vaksinasi massal. Sehingga mempermudah masyarakat desa itu, mendapatkan vaksin peningkat imun tubuh ini di masa pandemi Covid-19.

“Dengan program Nasi Kapau, masyarakat Desa Batu Berian mengucapkan terimakasih. Sebab mereka mudah dapat vaksin, tidak perlu susah payah dan mengeluarkan biaya cukup banyak ke kecamatan,” kata Fadli.
Tidak lupa, dalam vaksinasi, pihaknya mensosialisasikan protokol kesehatan, seperti memakai masker diluar rumah, jaga jarak aman, hindari kerumunan massa dan selalu terapkan pola hidup bersih dan sehat.

“Meskipun telah di vaksin, kita tetap harus mentaati protokol kesehatan. Sebab lebih baik mencegah dari pada mengobati,” pungkas perwira Kepolisian balok satu emas itu.
Sementara, tampak dalam giat Nasi Kapau di Desa Batu Berian, yakni Kepala Puskesmas Serasan Sarifah Anisah, Kepala Desa Batu Berian Aspahani, Bhabinkamtibmas Desa Batu Berian Brigadir Yung Ridwan Aris, anggota Koramil Serasan Serka Parsimin dan Tim Vaksinasi Puskesmas Serasan. (*iwan)