NATUNA, KABARTERKINI.co.id – Kembali Polres Natuna mengerahkan 30 personil demi pengamanan pasangan calon Bupati dan calon Wakil Bupati Natuna, Mustamin Bakri dan Derry Purnamasari, Ahad 6 September 2020. Pengamanan dilakukan demi menjaga kondusifitas.
“Petugas langsung kita siagakan agar pelaksanaan pendaftaran Paslon dalam rangka Pilkada serentak itu berjalan lancar,” kata Kapolres Natuna AKBP Ike Krisnadian melalui Perwira Pengendali Pengamanan Polres Natuna Ipda Ronald Tampubolon dalam siaran pers.
Dalam pengamanan, sambung Ronald, personil harus menerapkan protokol kesehatan, seperti memakai masker dan jaga jarak. Semua itu, demi menghindari wabah Covid-19.
“Protokol kesehatan juga kita terapkan pada paslon dan rombongannya, termasuk penyelenggara Pilkada Natuna, yaitu personil KPU Natuna. Kita sangat bersyukur, semua berjalan lancar,” pungkasnya.
Sementara Mustamin Bakri bersama Derry Purnamasari sebagai Paslon di usung dua partai, yaitu PAN dan Partai Golkar. Mustamin bersama Derry, di media sosial disingkat nitizen menjadi Sahabat Mude. (*andy surya)