Rapat Beasiswa Politeknik Keuangan Negara, Sekda: Peluang Emas Generasi Muda Natuna

0
2004
SAMBUTAN Sekda Natuna Boy Wijanarko Varianto (dok. istimewa)

NATUNA, KABARTERKINI.co.id – Sekda Natuna Boy Wijanarko Varianto menggelar rapat persiapan penerimaan beasiswa Politeknik Keuangan Negara Sekolah Tinggi Akutansi Negara (STAN) di Banten, bagi generasi muda Natuna telah lulus SLTA. Rapat berlangsung di ruang kerjanya, Jumat 1 Maret kemarin.

“Kita berharap dengan dibuka penerimaan beasiswa Polikteknik Keuangan Negara, anak-anak Natuna, khusus tamatan SLTA yang berminat bisa segera mendaftar,” sambutan Boy melalui keterangan tertulis.

Sementara Kepala Bagian Kerjasama Setda Natuna Faisal Firman menyampaikan penerimaan beasiswa Politeknik Keuangan Negara merupakan peluang emas bagi generasi muda Natuna untuk mengikuti pendidikan ke perguruan tinggi.

“Beasiswa Politeknik Keuangan Negara merupakan upaya Pak Bupati dan Pak Wakil, agar generasi muda Natuna mendapatkan kesempatan kuliah gratis di perguruan tinggi,” kata Faisal.

Apalagi, sambungnya, sistem masuk Politeknik Keuangan Negara tidak mudah, apabila melalui jalur umum, karena tingkat kompetisinya tinggi. Jadi generasi muda Natuna harus bersyukur mendapat peluang kuliah mudah ini.

“Sosialisasi penerimaan beasiswa akan kita gelar kembali pada 5 Maret 2024 mendatang. Acara berlangsung di Aula SMA Negeri 1 Bunguran Timur,” kata Faisal sambil menambahkan, sosialisasi penerimaan beasiswa Politeknik Keuangan Negara bakal di hadiri Wakil Direktur Politiknik Keuangan Negara STAN. (*iwan)

Update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari KABARTERKINI.co.id. Ayo bergabung di Facebook dan Instagram KABARTERKINI.co.id, atau klik link https://www.kabarterkini.co.id

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini