
KARIMUN, KABARTERKINI.co.id – Imigrasi Klas II Tanjung Balai Karimun bakal turun kelapangan demi memberikan pelayanan prima bagi warga ingin membuat paspor. Kebijakan jemput bola ini, bagi warga ingin membuat baru atau perpanjangan paspor.
“Kita akan menerjunkan sekitar 12 pegawai demi melayani 50 warga. Kita siap membuat baru atau memperpanjang paspor dari anak-anak hingga dewasa,” kata Kepala Imigrasi Klas II Tanjung Balai Karimun Luthfi di Cafe Hotel Gembira Tanjung Batu Kundur, Rabu 12 Januari 2022.
Kegiatan pembuatan paspor jemput bola, menurut Luthfi, sejalan dengan kebijakan Presiden RI Joko Widodo, yakni “Negara harus hadir ditengah masyarakat.” Berpijak kebijakan Presiden itu, pihaknya membuat program jemput bola dalam membuat baru atau perpanjangan paspor warga Karimun.
“Pertiga bulan, kami akan hadir ditengah masyarakat. Persyaratan lengkap, paspor pun akan segera siap,” terang Luthfi tampak didampingi Kasi Lalu Lintas dan Izin Tinggal Imigrasi Klas II Tanjung Balai Karimun A.T Yanda sambil menambahkan, dalam waktu dekat pihaknya akan mengunjungi Kecamatan Moro.
Koordinator Lapangan Kepengurusan Paspor di Tanjung Batu Kundur Tirta sangat menyambut baik dengan kebijakan Kepala Imigrasi Klas II Tanjung Balai Karimun Luthfi. Mengingat rentang kendali antara satu kecamatan dengan kecamatan lainnya terpisah lautan, kebijakan jemput bola ini sangat membantu masyarakat.
“Kini masyarakat bisa berlapas lega dengan kebijakan Imigrasi ini. Tinggal siapkan syarat, seperti KTP, KK, Akta Kelahiran, surat Nikah, ijazah terakhir dan paspor lama bagi ingin perpanjangan,” pungkas Tirta diamini rekannya, Herman. (*iwan)