
NATUNA, KABARTERKINI.co.id – Kapolres Natuna AKBP Ike Krisnadian bersama personelnya semakin semangat meninjau pelaksanaan vaksinasi Covid-19 hingga ke pelosok pulau. Salah satu penyemangat dengan tercipta program Nasi Kapau atau Vaksinasi Jangkau Pulau-Pulau dicanang Kapolda Kepulauan Riau (Kepri) Irjen Pol Aris Budiman.
“Ya, program Nasi Kapau dicanang Pak Kapolda. Karena program itu, kita bergerak cepat meninjau, sekaligus melaksanakan vaksinasi massal hingga ke pulau-pulau. Di pulau-pulau terpisah lautan dari Kota Ranai (Ibukota Kabupaten Natuna-red), kita tugaskan personel Satuan Polairud Polres Natuna,” kata Ike saat meninjau pelaksanaan vaksinasi Covid-19 di Gedung Sri Serindit Ranai, Sabtu 26 Juni 2021.
Meskipun menugaskan personel Satuan Polairud, perwira Kepolisian melati dua emas itu tetap turun ke pulau-pulau. Harapannya dengan turun ke pulau-pulau, masyarakat akan semakin antusias menjadi peserta vaksinasi.
“Kemarin saya dengan Pak Bupati (Wan Siswandi) beserta sejumlah pimpinan TNI Natuna meninjau vaksinasi di Kecamatan Pulau Tiga. Dalam pelaksanaan vaksinasi, ramai masyarakat mendaftar,” kata Ike sambil menambahkan, target vaksinasi 50 persen pada akhir Juni akan tercapai, mengingat antusias masyarakat Natuna sebagai peserta.
Sebelum mengakhiri pembicaraan, orang nomor satu penjaga kamtibmas kabupaten perbatasan ditengah negara Asean ini mengatakan, akan melaksanakan program Nasi Kapau ke Kecamatan Pulau Laut. Karena lokasi kecamatan cukup jauh, ia akan meninjau bersama Bupati beserta unsur TNI.
“Sebentar lagi, kami akan berangkat ke Kecamatan Pulau Laut, naik MV Indra Perkasa-159 milik pemda. Ayo ikut kunker, cuaca Laut Natuna Utara agak bersahabat bulan ini,” ajak perwira dekat dengan awak media itu. (*red)