Ramadhan ke-26, Kacabjari Karimun di Moro Bagi Takjil 

0
365
SUASANA pembagian takjil

KARIMUN, KABARTERKINI.co.id – Ramadhan ke-26, Kepala Cabang Kejaksaan Negeri (Kacabjari) Karimun di Moro Haryo Nugroho beserta jajaran bagi-bagi takjil. Pembagian berlangsung di sekitaran ibukota Kecamatan Moro, Senin 26 April 2022.

“Kita membagikan takjil, salah satu bentuk kebahagian menjelang Idul Fitri 1443 Hijriyah, sekaligus mempererat tali persaudaraan antar sesama,” kata Haryo di sela-sela acara.

Bagi-bagi takjil, sambungnya, merupakan agenda rutin setiap Ramadhan. Kegiatan sosial lainnya akan diagendakan pihaknya, terutama di masa pandemi Covid-19.

“Dalam pembagian takjil, kita tetap mentaati protokol kesehatan. Meskipun Kabupaten Karimun, khususnya Kecamatan Moro, kasus Covid-19 mulai melandai, protokol kesehatan harus terus ditaati,” pungkasnya. (*iwan)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini