Tanah Longsor Serasan, Sekda: Pak Bupati dan Pak Wabup Langsung Terjun ke Lokasi Bencana

0
794
SEKDA Natuna Boy Wijayanto Varianto (kanan) saat di wawancara salah seorang awak media

NATUNA, KABARTERKINI.co.id – Sekda Natuna Boy Wijanarko Varianto mengatakan, mendengar terjadi tanah longsor di Kampung Genting, Desa Pangkalan, Kecamatan Serasan, Bupati Natuna Wan Siswandi dan wakilnya, Rodhial Huda langsung terjun ke lokasi bencana. Keberangkatan orang nomor satu dan dua di kabupaten kepulauan perbatasan di tengah negara Asean ini, naik MV Indra Perkasa159 dari Pelabuhan Penagi, Senin sore kemarin.

“Sedangkan saya di minta Pak Bupati dan Pak Wabup, mempersiapkan bantuan logistik, dari makanan, pakaian dan obat-obatan,” kata Boy saat dimintai tanggapan di Markas Lanud RSA Ranai, Selasa pagi 7 Maret 2023.

Soal logistik bagi korban tanah longsor, sambung Ketua FKPPI 3015/Natuna itu, dari Pemerintah Kabupaten Natuna sudah tersedia. Hanya tinggal dilakukan pengantaran dari Kota Ranai, Ibukota Kabupaten Natuna ke Kecamatan Serasan.

“Dukungan logistik, kami dapatkan juga dari TNI/Polri, BNPB dan instansi lainnya. Baik dari tingkat pusat hingga tingkat provinsi. Atas nama Pak Bupati dan Pak Wabup, serta seluruh masyarakat Natuna, saya mengucapkan terimakasih atas dukungan semua pihak,” kata Boy.

Tidak lupa, ia mengucapkan terimakasih atas dukungan Danlanud Raden Sadjad (RSA) Ranai. Karena mempersiapkan ruang VVIP markasnya sebagai Posko Satgas Udara membantu pengiriman logistik dan pasukan ke Serasan.

“Kita terus standbye di Posko, memantau perkembangan situasi bencana longsor Serasan. Saya mengajak seluruh elemen masyarakat mendoakan, agar bencana longsor Serasan, tidak banyak memakan korban,” kata Boy mengakhiri. (*andi surya)

Update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari KABARTERKINI.co.id. Ayo bergabung di Facebook dan Instagram KABARTERKINI.co.id, atau klik link https://www.kabarterkini.co.id

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini