Kabarterkini.co.id, Natuna – Dandim 0318/Natuna Letkol (Czi) Ferry Kriswardana menyalurkan sembako bagi warga Sebayar, Desa Sungai Ulu, Kecamatan Bunguran Timur, Ranai, yang terdampak wabah virus corona atau Covid19. Bantuan sembako ini, dari Kodam I/Bukit Barisan.
“Menyambut Hari Ulang Tahun Kodam I/Bukit Barisan ke 70, dirayakan dengan kegiatan bakti sosial, salah satu bantuan sembako,” kata perwira TNI Angkatan Darat melati emas dua itu pada awak media, seusai menyerahkan bantuan bagi warga Sebayar, Kamis 11 Juni 2020. “Sesuai data Babinsa, ada warga kampung atau desa di sejumlah Koramil se-Natuna, perlu mendapat bantuan.”
Namun, Letkol Ferry meminta warga Sebayar mendapat bantuan, agar tidak memandang nilai sembako. Melainkan keikhlasan dari pemberian. Karena dari keikhlasan, akan membuat penerima merasa bahagia.

“Di masa Covid19, semua pihak merasakan kesulitan. Tapi ada yang paling memerlukan,” ungkap Letkol Ferry. “Jadi, kami menyalurkan bantuan ini, sesuai arahan pimpinan, bagi warga benar-benar memerlukan bantuan.”
Tidak lupa, ia memaparkan tentang kegiatan bakti sosial lain, menyambut HUT Kodam I/Bukit Barisan, yaitu: pembangunan Rumah Tidak Layak Huni, atau RTLH. Dari survey, pihaknya, masih ada sejumlah rumah warga tidak layak huni, khusus di pelosok perkampungan.
“Saya pernah tinjau langsung, ada satu keluarga cukup ramai, tapi punya rumah sangat sederhana,” ungkap Letkol Ferry. “Rumah itu, punya satu ruang, sebagai ruang tamu, ruang tidur dan ruang makan.”

Camat Bunguran Timur Wan Suhardi mengikuti acara penyaluran sembako, mengucapkan terimakasih atas kepedulian Kodam I/Bukit Barisan melalui Kodim 0318/Natuna pada warga kurang mampu di kecamatannya. Dengan bantuan ini, sedikit meringankan beban warga terdampak Covid19.
“Kita sangat bersyukur, Natuna sebagai Zona Hijau, atau nihil Covid19,” kata Suhardi. “Semoga Zona Hijau ini, dapat terus dipertahankan, dan masyarakat Natuna selalu sehat.”
Sekretaris Desa Sungai Ulu Harjo mengatakan segendang seirama dengan Camat Bunguran Timur Wan Suhardi. Dengan bantuan ini, dapat meringankan sedikit beban masyarakat desanya.

“Hanya ucapan ribuan terimakasih, kami ucapkan,” kata Harjo. “Pada Pak Pangdam I/Bukit Barisan, dan Pak Dandim 0318/Natuna beserta jajarannya, atas bantuan sembako ini, bagi warga Sebayar terdampak Covid19.”
Sementara, dalam pembagian sembako dari Kodam I/Bukit Barisan itu, tampak hadir, Kapolres Natuna AKBP Ike Krisnadian, Ketua GM FKPPI 3105/Natuna Boy Wijarnako, Koramil 01/Ranai Kapten (Inf) Narta, Kapolsek Bunguran Timur Kompol M. Sibarani dan Ketua Persit Kartika Chandra Kirana LXXII Kodim 0318/Natuna Viddiana Ferry Kriswardana dan pengurus. (*andy surya)